Selain Alkohol, 5 Minuman Ini Kurang Baik untuk Ginjal, Takar Porsinya

0
217
5 Minuman Ini Kurang Baik untuk Ginjal, Takar Porsinya
5 Minuman Ini Kurang Baik untuk Ginjal, Takar Porsinya (Foto: Pixabay)

BERKABAR.COM – Selain alkohol ternyata terdapat beberapa minuman yang membuat kerja ginjal menjadi lebih berat. Simak 5 minuman yang kurang baik untuk ginjal.

Dengan mengetahui 5 minuman yang kurang baik untuk ginjal diharapkan Anda dapat memantau takaran porsinya agar sesuai dengan angka kebutuhan harian.

Top Mortar Semen Instan

Ternyata dari beberapa daftar 5 minuman yang kurang baik untuk ginjal terdapat minuman yang sering dikonsumsi oleh banyak orang.

Ginjal merupakan satu dari banyak organ penting yang ada di dalam tubuh. Ginjal bak saringan canggih yang menyaring limbah dari darah dan membuat hal yang tidak perlu dari dalam tubuh.

Jika terjadi masalah pada fungsi ginjal maka orang tersebut akan tergantung dengan alat agar tetap hidup lebih sehat.

Terdapat banyak faktor yang mempengaruhi kerusakan pada ginjal seperti diet yang buruk, merokok, jarang berolahraga, tidak menjaga tekanan darah, dan mengkonsumsi sesuatu yang dapat memperberat kerja ginjal

5 Minuman yang Kurang Baik untuk Ginjal

1. Minuman mengandung kafein

Sebagian besar orang pasti akan sering ke kamar mandi setelah meminum mengandung kafein seperti kopi atau teh.

Dilansir dari Jurnal PLose One, Jika mengkonsumsi kopi tidak lebih dari enam cangkir kopi mak sehari tidak akan membuat Anda terkena autosomal dominant polycystic kidney disease (ADPKD).

2. Minuman dengan kadar gula tinggi

Minuman yang mengandung kadar gula tinggi memang lebih banyak memiliki dampak buruk, hal ini pun juga terjadi pada ginjal.

Dilansir dari Reuters, gula yang tinggi membuat tumbuh akan membuat resistensi insulin, berat badan bertambah dan peningkatan tekanan darah. Hal ini ini membuat ginjal kehilangan fungsinya dalam waktu-waktu tertentu.

3. Jus jeruk

Siapa sangka minuman sehat ini bisa memperberat kerja ginjal tapi tenang saja, ini terjadi ketika Anda mengkonsumsi dalam jumlah yang tidak wajar.

Dilansir dari Healthline, dalam satu buah jeruk besar terdapat 333 mg kalium dan pada jus jeruk terdapat 473 mg kalium setiap cangkirnya.

Minuman yang mengandung kalium tinggi ini harus dibatasi terlebih untuk orang yang memiliki resiko penyakit ginjal.

4. Olahan susu

Sama halnya dengan jeruk, susu akan berbahaya jika dikonsumsi secara berlebihan dan berakibat memberatkan fungsi jantung.

Produk susu dapat menyebabkan kerusakan ginjal karena sangat sulit untuk dimetabolisme selain itu tingkat protein yang tinggi juga bisa memperburuk kondisi ginjal yang sudah buruk.

5. Soda

Minuman berkarbonasi ini memiliki kandungan gula yang tinggi dan dapat merusak pembuluh darah pada ginjal.

Selain itu, minuman kola yang mengandung asam fosfat telah dikaitkan dengan perubahan urine yang memicu batu ginjal, yang meningkatkan risiko berkembangnya penyakit ginjal kronis.

Segala sesuatu yang berlebihan memang akan berakibat buruk bagi tubuh sehingga Anda harus tetap memperhatikan makanan dan minuman yang Anda konsumsi.

(***)

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here