Awas! 5 Hal Ini Bisa Undang Tikus Masuk ke Rumah, Salah satunya Kehangatan

0
261
Awas! 5 Hal Ini Bisa Undang Tikus Masuk ke Rumah, Salah satunya Kehangatan
Awas! 5 Hal Ini Bisa Undang Tikus Masuk ke Rumah, Salah satunya Kehangatan (Foto: Pixabay)

Berkabar.com, 3 Februari 2023 – Musim hujan kerap membuat para tikus masuk ke rumah. Ternyata 5 hal ini bisa undang tikus masuk ke rumah.

Alasan utama tikus masuk ke rumah adalah mencari makanan maka dari itu tikus sering ditemukan berada di dapur.

Top Mortar Semen Instan

Ternyata terdapat hal lain yang bisa undang tikus masuk ke rumah terlebih saat musim hujan dimana rumah mereka mengalami penurunan suhu.

Adanya tikus di rumah juga membuat kesehatan dari pemilik rumah bisa terganggu. Dilansir dari laman Realtor, gigitan tikus dapat menyebabkan gagal ginjal pada manusia atau pun hewan peliharaan.

Olah sebab itu banyak diciptakan obat-obatan untuk membuat tikus menjauh dari rumah Anda namun ada baiknya Anda juga memperhatikan hal yang disukai oleh tikus agar ia tidak mampir ke rumah.

5 Hal Ini Bisa Undang Tikus Masuk ke Rumah

1. Tikus suka dengan kehangatan

Dilansir dari lama Cox, tikus adalah hewan yang memiliki darah panas sehingga mereka menyukai ruangan dengan temperatur hangat.

Sehingga untuk masuk ke rumah yang hangat, mereka biasanya akan mencari jalan entah itu menggerogoti kayu atau pun kabel.

2. Sampah hewan peliharaan

Tikus tertarik pada semua jenis makanan, bahkan makanan yang sudah dimakan sebelumnya.. Kompos anjing atau tumpukan pasir juga dapat menyebabkan tikus masuk ke dalam rumah.

3. Pipa Air

Menurut ahli entomologi Orkin Chelle Hartzer, tikus juga membutuhkan sumber air. Jika Anda tidak dapat menemukannya di luar, hewan ini akan mencarinya di rumah.

Oleh karena itu, jika ada pipa air yang mengalir di area rumah, harus dirawat agar tidak menjadi daya tarik tikus untuk masuk ke dalam rumah.

4. Tanaman di dalam ruangan

Tanaman yang ada di dalam rumah selain disukai manusia untuk melepas penat, ternyata hal ini juga disukai oleh tikus.

Terlebih jika tanaman dalam ruangan tersebut tidak dirawat dengan baik,akan menjadi tempat yang cocok untuk tikus berdiam di sama.

5. Makanan

Tikus adalah makhluk hidup sehingga ia masuk rumah untuk mencari sesuatu untuk dimakan sehingga pastian untuk menutup makanan yang ada di atas meja bahkan makanan sisa yang ada di tempat cuci piring atau tempat sampah sekalipun.

Demikian 5 hal ini bisa undang tikus masuk ke rumah, lebih baik mencegah dari pada mengobati tikus karena bangkai tikus menjadi hal yang sangat mengesalkan.

(***)

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here