Penggemar Lontong Balap? 8 Manfaat Tauge yang Luar Biasa, Bagus untuk Diet

0
333
8 Manfaat Tauge yang Luar Biasa
8 Manfaat Tauge yang Luar Biasa (Foto: Pixabay/Hansbenn)

BERKABAR.COM – Untuk Anda yang menggemari makanan lontong balap yang kaya akan tauge, Anda harus bergembira. Simak 8 manfaat tauge yang luar biasa.

Tauge adalah sayur yang berasal dari kacang hijau, meskipun kecil ternyata manfaat tauge ternyata lebih besar dari ukurannya.

Top Mortar Semen Instan

Manfaat tauge ada yang bisa meredakan stres dan memperlancar pencernaan sehingga cocok juga untuk Anda yang sedang dalam proses diet.

Tauge sering diolah menjadi berbagai jenis masakan seperti tumisan, soto, pecel dan ada pula yang jadi teman makan bakso.

Dilansir dari Verywell FIT, dalam 90 gram tauge terdapat kandungan yang sangat kaya akan gizi dan karbohidrat.

Kandungan dalam 90 gram Tauge

  • Protein: 2,7 gram
  • Zinc: 0,8 mg
  • Magnesium: 18,9 mg
  • Vitamin C: 11,9 mg
  • Folat: 54,9 mcg
  • Vitamin K: 29,7 mcg
  • Kalori: 27
  • Lemak: 0,2 gram
  • Natrium: 5,4 mg
  • Karbohidrat: 5,4 gram
  • Serat: 1,6 gram
  • Gula: 3,7 gram

Dengan manfaat sebanyak itu, tentu mengkonsumsi tauge untuk harian juga baik untuk kesehatan terutama diet dan proses penyembuhan dari luka.

8 Manfaat Tauge

1. Menjaga Kesehatan Jantung.

Tauge memiliki kandungan Vitamin K yang berfungsi untuk pembekuan darah dan menghambat proses penumpukan kalsium dalam darah sehingga baik untuk kesehatan jantung.

2. Menjaga Berat Badan Tetap Ideal

Selain mengandung jumlah kalori yang rendah, tauge juga memiliki kandungan serat di dalamnya yang bisa merangsang rasa kenyang dan mengontrol keinginan makan berlebihan.

3. Melancarkan Pencernaan

Dalam kandungan serat tauge 1,6 gram per 90 gram dapat memperlancar proses pencernaan dalam tubuh sehingga memperaktif gerakan peristaltik dalam perut.

4. Baik untuk Sirkulasi Darah

Mengandung Zinc, tauge juga memiliki khasiat untuk memperlancar sirkulasi darah sehingga tubuh menerima sumber daya dan oksigen yang dibutuhkan.

5. Menjaga Kepadatan Tulang

Tauge memiliki kandungan Vitamin K yang dikenal baik untuk tulang sehingga dapat mencegah penyakit tulang seperti osteoporosis.

6. Terhindar dari Kolesterol

Selain mengandung Vitamin K, tauge juga memiliki kandungan serat pangan yang cukup tinggi sehingga dapat digunakan untuk mengontrol kolesterol jika rutin dikonsumsi.

7. Mempercepat Penyembuhan Luka

Kandungan vitamin K dan vitamin C cukup tinggi yang memiliki manfaat pembekuan darah, yang akan membantu menyembuhkan luka dan menurunkan risiko paparan atau infeksi.

8. Kesehatan Bayi dalam Kandungan

Tauge juga memiliki kandungan Asam Folat yang terkenal baik untuk perkembangan bayi dalam kandungan.

Asam folat dapat membantu ibu hamil menghindari bayi dalam kandungan mengalami cacat tabung saraf namun Anda tetap harus minum vitamin penunjang kesehatan bayi.

(***)

 

DISSINDO
Top Mortar Semen Instan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here